Hadirnya Whoosh yang merupakan kereta api cepat Jakarta – Bandung, makin memberikan kemudahan bagi warga Jakarta yang ingin berlibur maupun perjalanan bisnis ke Bandung. Begitupun sebaliknya. Tiketnya pun dapat dibeli dengan aman dan mudah melalui #BRImo mobile banking. Makin banyak nasabah BRI yang membeli tiket kereta api cepat Whoosh melalui BRImo, juga dapat mengikuti #BRImoFSTVL 2024. Mari simak ulasan lengkapnya.
Apa kabar, teman-teman?
Kala itu salah seorang
teman mengajak kami untuk mengikuti one
day open trip ke Lembang. Daftarlah kami bertiga, bergabung dalam 1 rombongan
mini bus. Dari Jakarta, kami berangkat pagi-pagi sekali, kisaran jam 7. Kala
itu entah hari Sabtu atau Minggu, pokoknya trip kami saat akhir pekan yang
tentu aja bakalan macet.
Kurang lebih 2 jam melakukan
perjalanan, tibalah rombongan kecil kami di Bandung. Alhamdulillah, kala itu
bukan musim liburan. Jadi perjalanan selama 2 jam pun, terbilang karena lancar.
Barulah dari Bandung ini, terus perjalanan kami menuju Lembang yang nggak
begitu jauh.
Perjalanan Jakarta – Bandung
menggunakan bus, mobil, maupun motor, masalah yang dihadapi umumnya adalah
macet. Apalagi bagi orang-orang yang melakukan perjalanan bisnis, atau urusan
pekerjaan. Tentunya harus datang tepat waktu. Makanya saya senang banget pas
dengar, kalau pada akhirnya kereta api cepat Jakarta – Bandung udah resmi dapat
digunakan.
Berkenalan
dengan Whoosh
Whoosh merupakan nama
yang diberikan untuk Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB), yang diluncurkan oleh
PT. Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC). Whoosh juga merupakan sebuah layanan
kereta api cepat pertama di Indonesia, serta Asia Tenggara. Wow… keren bingit yes…
Oh ya, nama Whoosh ini
ternyata merupakan singkatan dari Waktu Hemat, Operasi Optimal, dan Sistem
Hebat. Mantappp… kirain saya, cuma sekedar plesetan dari wusss yang artinya
sangat cepat, hehe…
Kereta api cepat Whoosh
bisa melaju secepat 350 KM / Jam. Jadi dari Jakarta ke Bandung, sekarang
ini bisa cuman 40 menit aja.
Kereta api cepat Whoosh
memiliki 3 kelas perjalanan yang bisa kita pilih, sesuai dengan dana
dan kenyaman masing-masing. Ada First
Class, Business Class, serta Premium
Economy Class. Ruang khusus untuk penyandang disabilitas juga ada. Keseluruhannya,
kereta api cepat Whoosh bisa menampung hingga 601 penumpang.
Di dalamnya juga ada
gerbong restorasi atau restoran di dalam kereta. Nah bagi yang melakukan
perjalanan awal dan mungkin belum sarapan, jadi nggak perlu khawatir nih.
Hingga saat ini, kereta
api cepat Whoosh memiliki 4 stasiun, yaitu Stasiun Halim (Jakarta), Stasiun
Karawang, Stasiun Padalarang, dan berakhir di Stasiun Tegalluar Summarecon
(Bandung).
Jadwal keberangkatan
paling awal, dimulai jam 6.40 WIB dan terakhir pada jam 20.30. Wah untuk
liburan one day trip bisa ngambil
yang paling pagi yaaa…
Kemudian untuk harga
tiket kereta api cepat Whoosh ini juga bervariasi, sesuai dengan kelas yang
dipilih. Pada tiket First Class,
dikenakan harga Rp. 600 ribu. Kemudian Business
Class dikenakan harga Rp. 450 ribu. Sedangkan Premium Economy Class dikenakan harga Rp. 225 ribu dan kereta
malamnya Rp. 250 ribu.
Sistem pembayarannya
kereta cepat Whoosh ini juga mudah kok. Salah satunya bisa dibayar melalui
BRImo mobile banking.
Cara
Membeli Tiket Kereta Api Cepat Whoosh Melalui BRImo Mobile Banking
Membeli tiket secara online, tentunya kita pingin yang cepat
dan juga aman. Biar rencana perjalanan kita pun berjalan dengan lancar.
BRImo mobile banking juga memiliki salah satu
fitur, yang bisa membantu kita saat ingin membeli tiket kereta api cepat Whoosh.
Caranya juga gampil kok. Teman-teman bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini, yes:
Login akun BRImo
teman-teman dulu
Kemudan klik fitur “Travel”, lalu pilih “Tiket Woosh”
Isi data stasiun awal, lalu stasiun akhir, serta tanggal keberangkatan yang diinginkan
Lalu pilih jadwal keretanya
Masukkan data penumpang, kemudian pilih kursinya
Klik “Bayar”, lalu konfirmasi
transaksi
Masukkan PIN BRImo
teman-teman
Transaksinya udah
berhasil. Nanti e-ticket nya akan
dikirimkan pada email yang terdaftar
di akun KCIC.
Terbilang gampil kan. Oh
ya, bagi teman-teman yang terbiasa mondar mandir naik Whoosh, haha… Trus beli
tiketnya juga lewat aplikasi BRImo mobile
banking, bisa berkesempatan nih… untuk mengikuti BRImo FSTVL 2024.
BRImo
FSTVL 2024 yang Bertabur Hadiah
Ngomong-ngomong, apa
itu BRImo FSTVL 2024? Ini merupakan sebuah program loyalti untuk seluruh
nasabah BRI pengguna Super Apps BRImo. Traksaksinya ini dihitung sejak 1
Oktober 2024 – 31 Maret 2025.
Jadi BRI bakalan ngasih
apresiasi serta pengalaman pada seluruh nasabahnya, yang selalu meningkatkan
saldonya, serta terus menambah transaksi menggunakan BRImo kartu debit dan kredit.
Apa
aja program yang ada, pada BRImo FSTVL 2024?
Program
Undian Berhadiah
Program loyalti yang
diberikan pada seluruh nasabah BRI, dalam bentuk undian berhadiah. Sumbernya
ini dari setiap rata-rata saldo dan nominal BRI Poin yang dimiliki nasabah
selama periode program.
Kalau saldo yang
teman-teman miliki itu makin banyak, nantinya bisa mendapat poin tambahan dan
mendapatkan hadiah yang lebih besar pula.
Program
Direct Gift (Redeem BRIPoin)
Program loyalti yang diberikan
pada seluruh nasabah BRI (BritAma dan Simpedes), pengguna e-banking (BRImo, Qlola Internet Banking, dan ATM), Kartu Debit dan
Kartu Kredit BRI.
Akan ada reward untuk para nasabah dalam bentuk
BRI Poin, atas setiap transaksi yang dilakukan. Makin sering melakukan
transaksi yang menggunakan e-banking,
kartu debit dan kartu kredit, maka berkesempatan pula mendapatkan poin dan
diikutsertakan dalam undian.
Hadiah yang disiapkan
banyak juga nih… BRI punya 100.000 hadiah langsung di BRImo FSTVL 2024 ini. Ada
hadiah mingguannya juga pada program Friday Deals.
Kemudian jangan sampai
terlewat juga nih, hadiah undian berupa BMW 520i M Sport, Hyundai Creta Alpha,
serta motor Vespa Primavera.
Wishlist
teman-teman yang mana nih pada BRImo Festival 2024 ini? Ternyata selain #BRImoMudahSerbaBisa
, juga #BerlimpahHadiah yes. Moga
salah satu hadiahnya bisa kita miliki, Aaamiin.
Oke, itu dia sharing saya tentang membeli tiket
kereta api cepat Whoosh melalui BRImo mobile
banking dan BRImo FSTVL 2024. Moga bermnafaat bagi teman-teman semua.
Makasih banyak ya udah mampir.
No comments:
Post a Comment
Hai, temans... Makasih banyak ya udah mampir. Semua komen lewat jalur moderasi dulu ya :D Don't call me "mak" or "bund", coz I'm not emak-emak or bunda-bunda :P