Resep Telur Barendo – Talua Barendo

Telur dadar dengan bumbu ala Minang yang digoreng krispi, hingga nampak seperti barendo alias berenda-renda. Bahan-bahan dan cara memasaknya, sedikit berbeda dengan telur dadar padang sebelumnya nan tebal. Mari simak cara memasak telur barendo yang kriwel dan nggak menyerap minyak.
 

Masakan Padang
Telur Barendo - telur dadar padang nan krispi

Apa kabar, teman-teman?


Telur dadar padang alias telur dadar khas Minang punya tampilan nan tebal. Entah karena menggunakan telur yang cukup banyak, maupun ada campuran tepung, parutan kelapa parut, tahu, bahkan adapula yang memasukkan nasi putih.


Kalau saya lebih suka menggunakan campuran tepung. Tentu penggunaannya harus disesuaikan, biar telur dadar padang yang kita buat, nggak cuma berasa tepung aja. Mari simak cara memasak lengkapnya pada artikel Resep Telur Dadar Padang yes.


Selain telur dadar khas Minang nan tebal pada umumnya, telur barendo juga nggak kalah populer. Masih dari jenis telur dadar ala Minang, tapi dengan tampilan yang sedikit berbeda.


Telur barendo, kalau orang Minang bilangnya “talua barendo”. Telur dadar ala Minang yang digoreng krispi, jadi kelihatan kayak barendo alias berenda-renda. Bisa dibilang, ini merupakan kuliner Minang kekinian yang populer di Bukittinggi.


Karena tampilannya yang berbeda, tentu bahan-bahan dan cara memasaknya pun juga sedikit berbeda dengan telur dadar padang pada umumnya.

 


Tips Membuat Telur Barendo Nan Krispi dengan Taste Bumbu Minang


Telur Barendo
Tips Memasak Telur Barendo 

Gunakan Telur Ayam Aja


Untuk bisa menghasilkan telur dadar yang kriwel, adonannya ini mesti ringan. Makanya saya menggunakan telur ayam semua. Kalau telur dadar biasa, saya campur dengan telur bebek, biar adonannya padat. Tapi kalau teman-teman mau menggunakan telur bebek pun, ya nggak apa-apa. Nanti kocok telur yang agak lama aja, biar agak mengembang.

 


Kocok Telur Sampai Agak Mengembang


Walau nggak harus mengembang amat kayak bikin kue, tapi kocok telur sampe agak berbusa gitu ya. Biar adonan jadi lebih ringan.

 


Nggak Usah Menggunakan Tepung-Tepung


Biar adonannya ringan, cukup gunakan telur aja. Tepung-tepung atau bahan pengganti lainnya, akan bikin adonan jadi berat dan nggak bisa keriting nantinya.

 


Tambahkan Baking Powder


Biar adonan langsung kriwel, saya menambahkan baking powder juga. Memang telur dadar padang itu nggak menggunakan baking powder, but this is my cooking style J

 


Gunakan Minyak Agak Banyak


Biar bisa mengembang dan keriting, gunakan minyak yang agak banyak ya. Nanti sisa minyaknya bisa digunakan untuk bikin sambal atau masakan yang lain.

 


Gunakan Minyak yang Benar-Benar Panas


Sebelum nanti adonan dituang, pastikan minyak benar-benar panas. Tes aja sedikit dulu. Minyak yang udah benar-benar panas ini, akan bikin adonan langsung kriwel pas dituang. Selain itu, kalau minyaknya belum panas banget, adonan jadi menyerap minyak.

 


Tuang Adonan Setengah Dulu


Setelah minyak panas, tuang adonan setengah dulu. Kalau udah agak turun, baru masukkan setengah lagi. Nanti bisa ditengok dalam video di bawah ya. Tuang adonan dengan memutar.

 


Perhatikan Penggunaan Api


Ketika minyak dipanaskan hingga menuang adonan, gunakan api sedang. Lalu setelah semua adonan dituang, bisa gunakan api agak pelan biar nggak cepat hangus.

 


Jangan Lupakan Bumbu ala Minang


Telur barendo merupakan telur dadar krispi dengan bumbu ala Minang. Jadi nggak cuma tentang kriwel aja, tapi rasanya pun tetap ala telur dadar khas Minang.

 


Oke, itu dia beberapa tips cara menggoreng telur barendo. Yuk simak bahan-bahan yang diperlukan, serta cara memasak lengkapnya.


Telur Barendo
Cara Membuat Telur Barendo
 

Cara membuat telur barendo, ini dia bahan-bahan yang diperlukan:


3 butir telur ayam

1 sdt baking powder

3 siung bawang merah, iris

1 batang daun bawang dan seledri, iris

 

1 lembar daun kunyit, iris halus

1 sdt cabe giling

½ sdt garam

¼ sdt kaldu bubuk

Secukupnya minyak goreng

 


Bumbu Gilingnya:


2 siung bawang merah

2 siung bawang putih

¼ ruas kunyit

½ sdt lada

 


Lalu ini ya cara memasak telur barendo:


Campurkan semua telur, kemudian kocok sampe agak berbusa atau mengembang.


Campurkan baking powder, bumbu giling, bawang merah, daun bawang dan seledri, daun kunyit, cabe giling, garam, dan kaldu bubuk. Aduk hingga merata. Cobain dulu ya rasa garamnya.


Panaskan minyak agak banyak ya.


Tuang adonan setengah dulu, Tuang agak tinggi dan memutar. Kalau udah agak turun, baru masukkan sisa adonannya. Gunakan api sedang hingga masuk semua adonan.


Kalau udah masuk semua adonan, agak pelan aja apinya, biar nggak hangus.


Membaliknya kalau agak susah, bisa pake saringan. Nanti bisa tengok di video di bawah ya.


Masak hingga kuning keemasan. Kemudian angkat dan tiriskan.

 


Rasanya perpaduan gurih agak pedas, serta berdaun kunyit yang menjadi khas telur dadar ala Minang. Disantapnya bisa menggunakan sambalado merah. Post-nya menyusul ya. Teman-teman mungkin bisa mampir dulu pada post sambalado hijau dalam artikel Resep Sambalado Hijau



Mari simak video cara memasaknya…



Oke, itu dia resep telur barendo yang saya buat. Moga bisa jadi rekomendasi masakan harian teman-teman ya, walau harga telur lagi menjulang tinggi mahalnya. Makasih banyak ya udah mampir.

No comments:

Post a Comment

Hai, temans... Makasih banyak ya udah mampir. Semua komen lewat jalur moderasi dulu ya :D Don't call me "mak" or "bund", coz I'm not emak-emak or bunda-bunda :P