Kenapa Ikutan Ramadan Blog Challenge dari Blogger Perempuan?

Pada tiap Ramadan, Blogger Perempuan Network atau yang biasa kami sapa dengan BPN, selalu mengadakan Ramadan Blog Challenge. Pada tahun ini, saya sangat tertarik untuk ikutan. Tentu ada alasannya dong, kenapa saya semangat banget untuk menyelesaikan #BPNRamadan2022 setiap harinya...

Apa kabar, teman-teman?


Saya lupa, tahun berdirinya Blogger Perempuan Network ini, tapi yang pasti... Saya udah bergabung sejak awal BPN ada. Waktu itu, BPN mengadakan rangkaian event bersama sebuah brand pengembang, yang salah satunya itu Bassura City. Saya ikut salah satu event-nya, yang kala itu tulisannya dilombakan juga. Trus saya masuk juara favorit dong, dapet voucher belanja. Ini penting sekali saya kasih tau teman-teman ya, hahahah...


Yang saya ingat pula, BPN menjelaskan kalau Blogger Perempuan is a network, not community. Jadi apa ya, BPN itu ya ruang untuk kita-kita bekerjasama, alias membangun networking dengan menjadikan blog kita sebagai modal untuk ikhtiar mencari rezeki. Begitupun dengan social media yang kita punya, khususnya instagram.


Saya yang dulunya ngeblog asal jeplak, eh asal nulis doang, pelan-pelan saya pun belajar tentang keyword, tentang SEO, pokoknya writing for googling. Sampe ketika BPN ngadain workshop tentang ini, di Tifa Building Jakarta Selatan waktu itu, saya pun ikutan.


Dari workshop itulah saya belajar tentang cara mengedit link, biar tulisannya layak googling. Lalu tentang judul serta paragraf 1 yang mengandung keyword. Kemudian foto-foto yang mesti dikasih caption mengandung keyword juga. Kalau misalnya teman-teman ada lihat, kok foto di blog ini tanpa caption, ntar saya edit lagi, hahah...


Nggak lupa tentang coding ringan yang pelan-pelan saya pelajari. Walhasil, ada aja satu persatu kakak PR atau marketing brands yang menghubungi. Katanya mereka tau saya pas googling food blog atau blog makanan. Atau terkadang mereka menemukan saya dari artikel yang saya tulis, dan itu muncul di page awal-awal google. Waaa... pastinya saya girang, haha...


Lalu tentunya bersama BPN juga. Cukup banyak juga job yang say dapat, apalagi yang berkenaan dengan dunia makanan. Hingga akhirnya untuk pekerjaan, lewat Hiip ya...


Dunia ngeblog ini bukan berarti selamanya saya lewati dengan penuh semangat. Ada masa ketika saya kena semacam depresi, yang bikin saya kehilangan semua yang saya suka, termasuk ngeblog. Nggak 100 persen sih, karena toh blog dan instagram tetap update kan. Tapi memang ada penurunan tajam selama 2 tahun belakangan.


Sampe akhirnya saya pindah ke kampung ini, sempat berjualan makanan juga, kemudian saya tutup karena nyatanya nggak membahagiakan bagi saya. Lalu apa yang bikin saya bahagia? Ya dunia digital ini. Terpikirlah saya untuk fokus ngeblog aja, serta mengisi social media.


Agustus 2021 lalu, saya kejar artikel demi artikel yang lebih difokuskan ke resep masakan Padang. Mumpung saya ada di kampung ini, dan belajar banyak dengan ibu saya. Tiap link yang masuk, saya setor ke web-nya Blogger Perempuan.



Saya nggak nyangka, kalau ternyata sama kakak BPN, blog saya dinyatakan sebagai blog of the month, hahaha... Baru aja semangat ngeblog lagi, trus dikasih hadiah ini sama BPN. Saya seneng banget pokoknya... Makasih ya, Kakak BPN.


Lalu tibalah menjelang Ramadan di tahun 2022 ini. Saya pun melihat kalau BPN kembali mengadakan Ramadan Blog Challenge. Kalau tahun lalu saya nggak pernah ikutan, karena kadang masih ada ngajar lah, repot di masak-masak kerjaan lah, ngantuk lah, males lah. Nah di tahun ini, saya pingin banget ikutan.


Oh ya, Ramadan Blog Challenge ini merupakan kegiatan menulis selama 30 hari di bulan Ramadan, yang diadakan oleh Blogger Perempuan Network. Lalu setiap harinya juga ada tema yang udah ditentukan sama BPN. Satu tema tentu bisa menjadi cerita masing-masing kan bagi para blogger perempuan yang ikutan. Nanti di akhir challenge-nya, bakalan ada pemenangnya juga.


Uww... karena ada kata pemenangnya juga, makanya saya makin semangat, hahahah...

 


Ini dia alasan saya, kenapa ikutan blog challenge bersama Blogger Perempuan Network:

 


Temanya Related to this Blog



Satu hari menjelang tanggal 1 April, saya lihat di web-nya Blogger Perempuan, kalau temanya udah keluar. Pas saya baca, tema demi temanya pun juga bisa hubungkan dengan tema blog ini, yaitu tentang makanan.


Kalaupun memang nggak berkaitan dengan dunia memasak dan makanan, setidaknya tema demi tema itu untuk saya menulis yang ringan-ringan aja, termasuk curhat juga kan, hehe...


Nggak melulu saya nulis for googling. Biar berimbang dan nggak jenuh, saya pingin nulis dengan tema-tema yang BPN sediakan.

 


Saya Pingin Melatih Menulis Tiap Hari


Karena BPN mengadakan challenge-nya ini menulis tiap hari, mana tau saya jadi terbiasa untuk menulis setiap hari juga setelah lebaran. Setidaknya 2 hari sekali deh, one level up setelah saya punya target untuk menulis 3 hari sekali.


Tentunya dengan materi yang memang layak googling. Makanya saya belum berani untuk langsung pasang target menulis setiap hari, karena kadang ada materi yang harus saya cari info sana sini dulu. Misal kayak menulis Bedanya Rendang Darek dan Rendang Pasisia ini, karena berkaitan dengan sejarah, jadi saya harus belajar dulu.

 


Biar Traffic Blog-nya Makin Naik


Postingan yang bertambah, tentu akan diiringi dengan traffic blog yang bertambah juga. Setidaknya begitu kalau untuk blog ini. Termasuk dengan ikutan menulis blog challenge ini, perlahan traffic blog-nya jadi naik.


Memang selama 11 hari ini, post blog challenge saya ada yang bolong. Tentunya akan saya tambal, biar komplit 30 blog post. Salah satu yang menyenangkan dari blog challenge-nya BPN ini, masalah waktunya nggak kaku, yang penting masih dalam batas waktu.

 


Karena Punya Banyak Waktu


Ketimbang dulu waktu di Jakarta, kalau sekarang saya punya banyak waktu senggang. Makanya saya pingin mengisi waktu Ramadan ini pun dengan ikutan blog challenge-nya BPN juga, di samping kegiatan ghibah yang tetap jalan terus.

 


Untuk Berbagi Cerita dan Manfaat


Tentunya, dari semua yang saya tulis, untuk curhat sekalipun, moga mendatangkan manfaat bagi teman-teman yang udah mampir baca. Setidaknya, saya bisa untuk berbagi cerita deh, dari yang selama ini saya lebih banyak nge-post tentang dunia kuliner.

 


Oke, ini dia alasan saya kenapa pingin ikutan Ramadan Blog Challenge yang diadakan oleh Blogger Perempuan Network. Moga ada manfaatnya bagi teman-teman juga ya. Makasih banyak ya udah mampir...

No comments:

Post a Comment

Hai, temans... Makasih banyak ya udah mampir. Semua komen lewat jalur moderasi dulu ya :D Don't call me "mak" or "bund", coz I'm not emak-emak or bunda-bunda :P